Membuat dan mengelola sebuah situs blog mungkin ini adalah salah satu aktivitas positif dan bermanfaat dari pada anda hanya membuang - buang waktu dengan kegiatan yang tidak menghasilkan sesuatu.
Topik Pembahasan
- Apa Itu Google Webmaster ?
- Perbandingan Index Manual dan Otomatis di Google Webmaster
- Cara Index (Submit) Artikel di Google Webmaster
- Cara Lain Agar Artikel Cepat Terindex Google Webmaster
- Akhir Kata
Blogging adalah istilah bagi seseorang yang sedang melakukan aktivitas blogging entah itu menulis, mengedit atau membuka sebuah blo dibeberapa platform blogger yang disediakan, ya inilah yang disebut aktivitas. Untuk membuat situs blog bisa dikatakan mudah dan sulit tergantung bagaimana ia mencermati setiap bacaan yang ia baca baik itu di internet, buku, aplikasi dan sebagainya.
Ketika anda telah membuat situs blog langkah anda selanjutnya tidaklah semudah yang dibayangkan, bisa jadi mengelola dan mengembangkan situs blog jauh lebih sulit dari pada hanya membuat suatu blog dari platform - platform yang disediakan untuk anda.
Untuk itu pada kesempatan kali ini saya akan membagikan sebuah tutorial bagaimana cara index (submit) artikel di sebuah Tools google yang bernama Google Webmaster (Search Console). Tujuannya sendiri adalah tidak lain agar artikel tersebut bisa dirayapi oleh google crawler (spider) sehingga situs bisa tayang di Penelusuran google
Apa itu Google Webmaster ?
Google Webmaster (Search console) adalah sebuah Tools google yang sengaja disediakan untuk para blogger agar artikel mereka dengan cepat bisa segera tayang di Penelusuran google.
Sistem kerjanya sendiri terdiri dari dua macam yakni: Otomatis dan Manual, jika anda ingin agar google sendiri yang merayapi konten situs anda maka inilah yang disebut dengan cara kerja otomatis sedangkan jika anda sendiri melakukan tindakan manual di google webmaster dengan cara index atau submit satu persatu artikel yang anda buat itulah yang namanya cara kerja manual.
Perbandingan Index Manual dan Otomatis di Google Webmaster
Jika sebelumnya anda telah tahu jenis dan macam cara index artikel di google webmaster, nah pada kesempatan kali ini saya akan membahas perbandingan antara index secara manual atau menunggu google merayapi artikel situs kita sendiri.
Index Manual
- Artikel lebih cepat terindex dan muncul di Penelusuran google.
- Perlu tindakan manual agar artikel terindex.
- Meningkatkan kualitas situs khususnya situs yang bafu dibuat.
- Lebih cepat mendapatkan sitelink dari google.
- Meningkatkan Trafik situs blog.
- Lebih cepat mendongkrak posisi di Penelusuran google.
- Mudah diterima oleh google adsense
Index Otomatis
- Artikel akan terindex dengan kurun waktu yang lebih lama.
- Tidak perlu tindakan manual agar artikel bisa terindex.
- Membuat situs blog lebih lama dalam berkembang.
- Lebih lama mendapatkan sitelink dari google.
- Trafik blog rendah.
- Sulit mendongkrak posisi di Penelusuran google
- Sulit diterima google adsense.
Cara Index atau Submit Artikel di Google Webmaster (Search Console)
- Buka situs atau halaman Google Webmaster
- Selanjutnya klik Search Console
- Maka akan muncul halaman seperti gambar dibawah ini, tekan mulai (start).
- Login menggunakan akun google anda, usahakan sama dengan akun blogger anda.
- Berikutnya tambahkan properti.
- Pilih antara url Domain atau url Prefix. Contoh url domain: (bloggeria-id.blogspot.com) dan url prefix: (https://bloggeria-id.blogspot.com)
- Selanjutnya klik continue (selanjutnya).
- Klik konfirmasi properti.
- Klik pada icon search di pojok kanan atas.
- Maka masukkan url situs blog yang mengarah ke homepage dalam kolom yang disediakan.
- Klik Ok atau Selanjutnya.
- Berikutnya akan terlihat halaman seperti gambar dibawah ini.
- Selanjutnya klik index dan akan muncul kotak captcha.
- Tunggu beberapa saat hingga situs tersebut di index.
- Lakukan index seperti ini berulang - ulang ketika anda telah mempublikasikan artikel di situs anda.
Cara Lain Yang bisa diterapkan agar artikel cepat terindex google webmaster
Perlu diketahui setelah melakukan index manual di google webmaster tidak ada salahnya jika kita lebih mengoptimalkan dengan cara - cara berikut ini yakni.
1. Membuat Halaman Sitemap di Blogger
Selain dengan cara index artikel secara manual di google webmaster membuat halaman sitemap atau daftar isi adalah cara lain agar artikel tersebut jadi lebih mudah dirayapi dan di crawl oleh google.
Oleh karenanya pentig sekali membuat halaman sitemap di situs blog anda, Berikut ini adalah cara - cara membuat halaman sitemap blogget yang baik dan mudah.
Baca Juga: Cara Membuat Halaman Sitemap di Blogger
2. Memasang Sitemap.xml di Google Webmaster (Search Console)
Setelah membuat halaman sitemap.html maka anda bisa memasang sitemap.xml, ingat yah Dot Xml jadi bukannya halaman sitemap yang anda pasang melainkan sitemap dengan format dot xml.
Fungsinya adalah agar jika terdapat artikel yang terlewatkan oleh google crawler maka artikel tersebut akan di rayapi kembali dan di crawler oleh google spider, oleh karena penting sekali memang sitemap.xml berikut ini.
3. Menggunakan Template Ringan Seo dan User Friendly
Template blogger sangatlah mempengaruhi kecepatan robot crawler dalam merayapi dan menemukan artikel serta situs anda oleh karena saya sangat menyarankan gunakanlah template yang ringan struktur data valid dan Seo serta User Friendly.
Berikutnya adalah beberapa Template yang saya Rekomendasikan untuk anda download dan terapkan di blog anda, template - template dibawah ini adalah template yang sudah lolos dari beberapa Tools pengujian data dan telah dinyatakan Seo dan User Friendly.
Penutup dan Akhir Kata
Demikianlah pertemuan singkat kita pada artikel yang membahas seputar cara indeks,index atai submit artikel di google webmaster (search console) jika teman - teman blogger merasa masih bingung dengan penjelasan diatas maka silahkan gunakan kolom komentar dibawah ini dengan baik dan benar.